Tak banyak brand lokal yang sukses memosisikan brand-nya di atas brand global. Yang umum terjadi brand global di posisi atas dengan harga premium, sementara brand lokal cukup puas ada di bawahnya dengan harga ekonomis.
Tapi Ranch Market lain. Gerai ritel yang berdiri tahun 1997 ini justru gagah menduduki posisi sebagai premium brand, sementara gajah-gajah global seperti Carrefour, Giant, atau Lotte justru ada di bawahnya memosisikan diri sebagai value brand. Posisi premium dan diferensiasi Ranch Market paling gampang terlihat dari product selection-nya yang tak mudah ditemuai di gerai lain mulai dari produk organik hingga makanan khusus untuk penderita diabetes, jantung, atau untuk anak autis.